Umum
Family Gathering dan Pembentukan Pengurus IKA PKK FKIP USK 2025-2030

Aceh Besar – Departemen Pendidikan Kesejahteraan Keluarga FKIP Universitas Syiah Kuala melaksanakan kegiatan Family Gathering dan Pembentukan Pengurus Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Kesejahteraan Keluarga FKIP USK di Pantai Lampuuk Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar pada hari Sabtu tanggal 15 Februari 2025. Kegiatan ini dihadiri oleh semua alumni Departemen Pendidikan Kesejahteraan Keluarga FKIP USK. Kegiatan Family Gathering dan Pembentukan Pengurus Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Kesejahteraan Keluarga FKIP USK dibuka oleh Wakil Dekan III FKIP USK bapak Drs. Abu Bakar, M.Si. Dalam sambutannya beliau mengatakan ” Semoga dengan terpilihnya ketua IKA PKK FKIP USK yang baru dapat bersinergi dengan Departemen Pendidikan Kesejahteraan Keluarga FKIP Universitas Syiah Kuala dalam melaksanakan kegiatannya, terutama dalam kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.”

Berdasarkan hasil suara terbanyak, maka terpilihlah ketua dan 5 wakil ketua Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Kesejahteraan Keluarga FKIP USK periode 2025-2030. Hasil perolehan suara pengurus IKA 2025-2030 sebagai berikut:
Ketua: Henni Juniawati, S.Pd (SMK Negeri 1 Lhoknga)
Wakil Ketua 1: Dra. Bayu Ilham Sari (SMK Negeri 3 Banda Aceh)
Wakil Ketua 2: Marlina, S.Pd., M.Pd. (Prodi Pariwisata Unmuha)
Wakil Ketua 3: Isnawati, S.Pd (SMK Negeri 3 Banda Aceh)
Wakil Ketua 4: Andriani, S.Pd., M.Si. (Poltekes Banda Aceh)
Wakil Ketua 5: Rosmaida, S.Pd (SMP Negeri 6 Banda Aceh)
Sementara untuk kelengkapan keanggotaan pengurus bersama Departemen Pendidikan Kesejahteraan Keluarga FKIP Universitas Syiah Kuala akan dilakukan rapat lanjutan. (ARP)
Family Gathering dan Pembentukan Pengurus IKA PKK FKIP USK 2025-2030 Read More »
Departemen Pendidikan Kesejahteraan Keluarga FKIP USK Gelar Fashion Show Tata Busana 2024

Banda Aceh – Departemen Pendidikan Kesejahteraan Keluarga FKIP Universitas Syiah Kuala menggelar Fashion Show Tata Busana 2024 pada Senin, 16 Desember 2024 di AAC Dayan Dawood, Universitas Syiah Kuala. Kegiatan ini dibuka oleh bapak Dr. Muhammad Ilham Maulana, ST, MT. selaku Direktur Direktorat Kemahasiswaan dan Alumni. Dalam sambutannya beliau mengatakan “Banyak sekali potensi yang kita miliki, saya berharap agar kegiatan seperti ini bisa terus kita laksanakan karena dengan kegiatan seperti ini banyak potensi – potensi yang bisa kita tampilkan”. Tahun ini acara Fashion Show Tata Busana kembali dilaksanakan secara offline dengan mengusung tema “𝗡𝘆𝗮𝘄𝗼𝗻𝗴 𝗟𝗮𝗺 𝗞𝗹𝗮𝗺”. ” 𝗡𝘆𝗮𝘄𝗼𝗻𝗴 𝗟𝗮𝗺 𝗞𝗹𝗮𝗺 (𝗧𝗿𝘂𝘁𝗵 𝗶𝗻 𝘁𝗵𝗲 𝗱𝗮𝗿𝗸)” merupakan tema yang menceritakan penghormatan kisah perjuangan rakyat Aceh melawan kegelapan, ekploitasi melalui narasi artistik dalam sebuah fashion Show busana yang menggambarkan kebangkitan karakter rakyat Aceh dari kegelapan menuju cahaya kebebasan.

Fashion show ini merupakan agenda yang rutin dilaksanakan oleh mahasiswa Departemen Pendidikan Kesejahteraan Keluarga Konsentrasi Tata Busana Universitas Syiah Kuala. Acara ini juga merupakan goal dari mata kuliah Cipta Karya yang diambil oleh mahasiswa semester 7 angkatan 2021. Pada kegiatan Fashion Show tahun ini menampilkan sebanyak 84 designer muda yang menampilkan karya busana mereka dengan 9 sub tema. (ARP)
Prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga Gelar Kulminasi Cipta Karya Boga 2024

Banda Aceh – Prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga FKIP Universitas Syiah Kuala kembali menggelar acara Kulminasi Cipta Karya Boga. Pada acara ini mengangkat tema Senijuk (Seni Pertunjukan Kuliner). Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin tanggal 02 Desember 2024 di Ruang Audit Lantai 3 FKIP USK. Kegiatan Kulminasi Cipta Karya Boga ini dibuka langsung oleh Wakil Dekan Bidang Akademik FKIP, Dr. Sanusi, S.Pd., M.Si. Dalam sambutannya beliau mengatakan “Seunijuk ini penting, karena memiliki produk sebagai luaran pembelajaran dan penelitian saintifik yang sesuai dengan visi dan misi FKIP USK. Ada unsur sosio-edupreneur yang inovatif, mandiri, dan terkemuka,”.

Kegiatan ini merupakan acara tahunan yang dilaksanakan oleh Prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga. Pada kegiatan ini menampilkan karya mahasiswa Prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga Konsentrasi Boga Angkatan 2021. Kegiatan Kulminasi Cipta Karya Boga turut disaksikan oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FKIP USK, Drs. Abu Bakar, M.Si., Ketua Prodi PKK Dra. Rosmala Dewi, M.Pd., dosen Prodi PKK dan tamu undangan.
Prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga Gelar Kulminasi Cipta Karya Boga 2024 Read More »
Workshop Penyusunan Draft Paten Program Studi PKK

Dalam rangka mempersiapkan draft paten, Program Studi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga melaksanakan kegiatan Workshop Penyusunan Draft Paten. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jum’at tanggal 15 November 2024 di Ruang Seminar Tata Boga, Lantai II PKK FKIP USK. Prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga menghadirkan narasumber bapak Prof. Dr. Ir. Akhyar, M.Eng dari Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala. Kegiatan workshop ini diikuti oleh semua dosen Prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga.
Workshop Penyusunan Draft Paten Program Studi PKK Read More »
Bimbingan Teknis Penyusunan Perangkat Pembelajaran Berbasis Kurikulum OBE

Dosen prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga FKIP mengikuti kegiatan bimbingan teknis penyusunan perangkat pembelajaran berbasis Outcome Based Education (OBE). Bimtek dilaksanakan pada tanggal 20 Juli 2024 di Auditorium Lantai 3 FKIP USK. Kegiatan bimtek ini diselenggarakan oleh pihak PPG FKIP USK. Dalam kegiatan bimtek ini pihak PPG FKIP USK menghadirkan narasumber ahli dari UNS yaitu Prof. Dr. Sarwiji Suwandi, M.Pd. Hampir seluruh dosen prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga mengikuti kegiatan bimtek ini.
Kegiatan bimtek penyusunan perangkat pembelajaran berbasis Outcome Based Education (OBE) ini dimulai dengan kata sambutan oleh Dekan FKIP USK Dr. Drs. Syamsulrizal, M.Kes. Dalam sambutannya dekan FKIP USK mengatakan kegiatan bimtek ini akan dilaksanakan dalam dua tahap. Tahap pertama untuk bidang sosial humaniora dilaksanakan pada tanggal 20 Juli 2024, kemudian dilanjutkan tahap kedua pada tanggal 27 Juli 2024 untuk bidang sains.
Kegiatan bimtek ini dihadiri oleh Rektor Universitas Syiah Kuala Prof. Dr. Ir. Marwan, Wakil Rektor Bidang Akademik Prof. Dr. Ir. Agussabti, M.Si., IPU dan ketua LPM USK Prof. Dr. Ir. Suhendrayatna, M.Eng. Rektor Universitas Syiah Kuala Prof. Dr. Ir. Marwan secara resmi membuka acara kegiatan bimbingan teknis penyusunan perangkat pembelajaran berbasis Outcome Based Education (OBE).
Bimbingan Teknis Penyusunan Perangkat Pembelajaran Berbasis Kurikulum OBE Read More »
Workshop Penyusunan RPS OBE ( Outcome Based Education)

Dalam rangka mempersiapkan semester ganjil 2024-2025 prodi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga melaksanakan kegiatan Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) berbasis Outcome-Based Education (OBE). Kegiatan workshop penyusunan RPS OBE dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 02 Juli 2024. Dalam kegiatan workshop ini prodi PKK mengundang narasumber Ibu Dewi Andayani, S.Pd., M.Pd. dari prodi Pendidikan Biologi FKIP USK. Seluruh dosen prodi PKK FKIP USK mengikuti kegiatan workshop ini untuk mempersiapkan penyusunan RPS Berbasis OBE.
Workshop Penyusunan RPS OBE ( Outcome Based Education) Read More »
OPEN DONATION : PEDULI BENCANA BANJIR BANDANG DAN LONGSOR SUMATERA BARAT]
Sebagai bentuk kepedulian, HIMADISGA melalui bidang Hubungan Masyarakat membuka donasi kepada saudara kita yang terkena dampak musibah banjir bandang di Sumatera Barat. Mari kita bantu saudara kita dengan memberikan donasi dapat berupa Uang, Makanan, dan Pakaian.
- Donasi berupa Makanan dan Pakaian dapat disalurkan langsung ke Sekretariat Himadisga
- Donasi dalam bentuk Uang dapat disalurkan melalui : 7168218642 (Rek BSI A/n Reni Nadia)
Hasil donasi yang terkumpul nantinya akan disalurkan melalui lembaga resmi yang bertanggung jawab untuk diserahkan langsung kepada pengungsi.
Narahubung:
– 082236464921(Reni Nadia)
– 082321217449 (Vatasya azura)
OPEN DONATION : PEDULI BENCANA BANJIR BANDANG DAN LONGSOR SUMATERA BARAT] Read More »